Serasa Mesin Waktu, Kampung Betawi Jadul di Tengah Jakarta yang Gemerlap

Sedang Trending   by: Gungun 1 bulan yang lalu

Jakarta -

Jakarta identik dengan gedung tinggi, modernitas, dan kekinian. Di beberapa lokasi, masih ada kampung Betawi yang lestari dengan rumah-rumah tradisionalnya.

Salah satunya di Perkampungan Budaya Betawi di Setu Babakan di Jakarta Selatan. Kampung itu menjadi sebuah area yang tepat untuk menumbuhkan wawasan budaya Betawi. Bukan sekadar narasi budaya-sejarah saja yang diperkenalkan, tetapi hal yang sudah sulit dijumpai adalah bangunan khas Betawi.

Pekan lalu, detikTravel diberikan kesempatan untuk ke Kampung Ismail Marzuki atau Zona C kawasan Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan. Di kawasan yang luasnya sekitar 3,2 hektar itu memberikan nuansa yang berbeda seperti perkampungan biasanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika berada di kawasan Zona C, detikTravel ditemani oleh salah satu staf Satuan Pelaksana Edukasi, Informasi, dan Pelayanan di Unit Pengelola Kawasan Perkampungan Budaya Betawi (UPKPBB) bernama Jaka Yudha. Sembari diajak berjalan-jalan, Bang Jak sapaannya menjelaskan bahwa area itu terbagi tiga.

Area Betawi pinggir, Betawi tengah, dan Betawi pesisir. Tentunya yang membedakan ketiga wilayah Betawi ini terlihat dari bangunan rumahnya, yang paling mencolok jika melihat rumah Betawi pesisir yang rumahnya merupakan rumah panggung dan ciri rumah khas Betawi terdapat beberapa tipe.