Ngeri, Tikus Berkeliaran Berburu Makan saat Pesawat di Udara

Sedang Trending   by: Gungun 2 bulan yang lalu

Jakarta -

Adanya tikus di area makanan tentu membuat banyak orang merasa jijik. Parahnya, ada tikus yang berkeliaran di area makanan dalam pesawat.

Melansir Stuff.co.nz, Jumat (20/9/2024), kejadian tersebut terjadi di penerbangan SAS Scandinavian Airlines dari Oslo, Norwegia menuju Malaga, Spanyol. Lantas hal itu membuat penerbangan SK4683 terpaksa dialihkan dan mendarat darurat di Kopenhagen, Denmark.

Pendaratan darurat itu setelah ada tikus melompat dari nampan makanan penumpang dan mulai berlarian di sekitar kabin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut blog penerbangan Paddle Your Own Kanoo, kapten mengumumkan kepada penumpang bahwa mereka harus mengalihkan tujuan karena tikus itu bisa menimbulkan risiko keselamatan.

Beruntung maskapai menemukan pesawat pengganti untuk para penumpang melanjutkan perjalanan. Namun, penerbangan pengganti itu mendarat terlambat sekitar dua setengah jam dari jadwal yang ditentukan.

Juru bicara SAS mengatakan kepada saluran berita lokal NRK bahwa seekor tikus terlihat di dalam pesawat. Mendaratnya pesawat dalam keadaan darurat pun adalah prosedur yang wajar agar pesawat dapat segera diperiksa.

Kejadian tikus di dalam pesawat memang meresahkan dan berisiko merusak beberapa komponen di dalam pesawat. Insiden adanya tikus berkeliaran juga pernah terjadi pada Agustus lalu. Tepatnya saat penerbangan maskapai Indigo Airlines dari Nagpur, India, menuju Indore, India.

Saat itu tikus juga terlihat di pesawat, lantas membuat fogging dilakukan di dalam kabin untuk membunuh tikus tersebut.


(wkn/wkn)

Selengkapnya
Sumber Artikel Travel
Author  Gungun
Artikel Travel