VIVA – Takt Op. Destiny merupakan sebuah anime dari waralaba multimedia Bandai Namco Arts dan juga DeNA. Ternyata salah satu alasan mengapa anime ini dibuat adalah sebagai bentuk promosi untuk permainan “takt op.: Fate Within nan City of Crimson Melodies” yang masih dalam tahap pengembangan. Anime Takt Op. Destiny ini didefinisikan sebagai anime orisinal karena ceritanya bukan merupakan adaptasi dari manga, novel, atau karya lainnya yang telah dipublikasikan.
Jadi, tidak mengherankan jika masih ada sebagai orang yang belum yakin untuk nonton anime Takt Op. Destiny. Terlebih lagi karena ada banyak anime lainnya yang menarik dan juga sudah memiliki nama dan juga dikenal lebih ulu karena merupakan adaptasi dari karya populer. Tak hanya itu saja, beberapa sekuel anime populer juga menjadikan persaingan di industri anime musim ini cukup ketat.
Untuk kalian yang masih ragu dengan anime yang satu ini, langsung saja simak 5 alasan mengapa Takt Op. Destiny harus ditonton!
5 Fakta Menarik Anime Takt Op. Destiny
1. Alur Cerita yang Menarik
Aksi dengan sentuhan musik, gambaran sederhana dari serial anime yang satu ini. Takt Op. Destiny sendiri menceritakan tentang komposisi musik yang membentuk kekuatan di dalam diri seorang gadis. Kehidupan baru dari “Musicart” dipenuhi dengan musik, dan ini adalah sebuah kisah yang fana, indah, dan menentukan dari para gadis yang sedang berjuang dengan kekuatan skor musik di dunia, di mana musik su...