Bertambah Lagi Lumba-lumba yang Mati Terdampar di Pantai Pangandaran

Sedang Trending   by: Taufik 1 bulan yang lalu

Pangandaran -

Seekor lumba-lumba hidung botol kembali mati terdampar di bulak laut Pantai Pangandaran pada Minggu (22/9/2024). Mamalia itu ditemukan warga sekitar pukul 10.00 WIB pagi.

Ditemukannya lumba-lumba tersebut langsung ditangani BKSDA Pangandaran. Petugas BKSDA Cagar Alam Pangandaran Hadiat Kelsaba mengatakan, lumba-lumba ini pertama kali ditemukan oleh warga di sekitar bulak laut.

"Namun saat ditemukan kondisinya sudah mati," kata Hadiat, Minggu (22/9/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya, masyarakat yang melihat bangkai lumba-lumba hidung botol ini langsung melapor kepada petugas BKSDA. Satpolair Polres Pangandaran, Satpol PP, dan lifeguard turut serta melakukan evakuasi.

"Berat lumba-lumba hidung botol ini sekitar 75 kilogram, dengan panjang sekitar 180 centimeter. Jadi memang cukup berat, lalu jenis kelaminya betina," katanya.

Ia mengatakan, melihat kondisi tubuhnya, tidak ada tanda-tanda luka ataupun bekas gigitan predator. Ia menduga lumba-lumba itu terseret arus.

"Dugaan kami bukan karena terjerat oleh jaring nelayan, sepertinya langsung terdampar terbawa arus," ucap dia.

Menurutnya, lumba-lumba malang ini diduga mengejar mangsanya hingga ke perairan dangkal. "Karena suhu di perairan tengah atau dalam, itu terasa dingin," terangnya.

Lumba-lumba ini, menurut dia, diperkirakan tidak bisa kembali lagi ke perairan dalam dan malah terdampar di pesisir Pantai Pangandaran. Kasus seperti ini pun bukan yang pertama.

"Kejadian yang ketiga kalinya ada lumba-lumba mati terdampar di Pantai Pangandaran," ujarnya.

Usai dievakuasi, bangkai lumba-lumba langsung dimakamkan di Cib...

Selengkapnya
Sumber Artikel Travel
Author  Taufik
Artikel Travel