-
-
Showbiz
-
Musik
Senin, 19 Agustus 2024 - 11:59 WIB
Jakarta, VIVA – Band Om Om kembali menunjukkan eksistensinya di dunia musik dengan merilis lagu terbaru yang berjudul Hadeuh. Lagu ini mengangkat tema yang sangat dekat dengan kehidupan para ayah atau bapak-bapak, yaitu tentang keresahan dan tantangan yang mereka hadapi dalam keseharian.
Lagu Hadeuh merupakan hasil pengalaman pribadi dari setiap anggota Band Om Om, yang terdiri dari Eza Yayang, Ferdy Tahier, Reynold Affandi, Acoy, dan Rizky Bazz. Sejak awal pembentukannya, Band Om Om memang berkomitmen untuk menyuguhkan cerita-cerita yang relevan dengan kehidupan bapak-bapak dan dinamika dalam keluarga. Scroll lebih lanjut.
Ferdy Tahier, yang berperan sebagai vokalis sekaligus pemain keyboard di Band Om Om, menjelaskan bahwa lagu ini menceritakan tentang bagaimana seorang ayah mengungkapkan isi hatinya.
"Ceritanya tentang keseharian bapak-bapak yang sedang mengungkapkan masalah dalam hatinya aja. Dia bertahan dalam kes...